Cara Optimasi Gambar Dengan Menambahkan Alt text dan Title Text

optimasi image pada blog dan website agar seo friendly pada penelusuran

Milsmilo Blog akan membahas bagaimana cara optimasi gambar dengan menambahkan Alt text dan Title text agar seo friendly pada postingan blog.

Apakah Optimasi Gambar atau SEO Image itu

Optimasi gambar adalah sebuah cara untuk meningkatkan SEO blog atau website pada penelusuran agar identifikasi gambar dengan mudah dimasukan pada hasil indeks pencarian baik di google, bing, duckduckgo, yandex atau yahoo.

Setiap Search engine dapat mengindeks sebuah text dengan mudah tetapi untuk gambar tidak, karena gambar tidak memiliki sebuah teks, oleh karena diperlukan sebuah alt text dan title text pada gambar blog.

Manfaat Optimasi Gambar Dengan Alt Text dan Title Text

1. Fungsi utama optimasi gambar adalah mempermudah mesin pencari menemukan sebuah gambar pada blog atau website.

2. Menerapkan seo image akan mendatangkan pembaca dan meningkatkan kunjungan blog dari hasil pencarian gambar. 

3. Buat kalian yang memiliki website sebuah produk, jasa atau jualan online maka menambahkan alt text dan title text pada gambar mempermudah calon customer menemukan produk yang di cari.

34 Untuk blog atau website dengan niche tutorial maka menambahkan gambar menjadi sangat penting untuk mempermudah pengunjung blog memahami isi sebuah artikel.

4. Optimasi image mempercepat loading blog agar tidak lemot saat dibuka pada browser.

Cara Ooptimasi Gambar Blog dan Website

1. Buat nama file gambar sesuai dengan kata kunci pada judul postingan. Membuat nama file gambar dengan kata kunci atau keyword adalah salah satu cara meningkatkan seo gambar.

2. Gunakan size atau ukuran gambar sesuai dengan ukuran lebar tema blog. 

Jika gambar yang digunakan lebih besar dari lebar template maka memerlukan waktu rendering saat blog dibuka pada browser sehingga akan memperpanjang waktu tampilan. 

3. Menggunakan template blogger responsive adalah salah satu cara seo optimasi image blog untuk mempermudah crawler atau mesin pencari menemukan artikel website.

4. Gunakan gambar dalam format file png, webp, jpg, jpeg yang dapat dikenali dengan mudah pada setiap browser.

5. SEO optimasi gambar atau image yang tidak boleh terlupakan adalah dengan menambahkan alternatif text dan Title text.

6. Upload gambar dengan kualitas terbaik dengan melakukan kompres ukuran file gambar agar kecepatan website meningkat.    

Baca juga : 

Pengertian Alt Text dan Title Text

Inilah pengertian alt text dan title text pada gambar di website dan blog.

Apakah Alt Text Itu

Alt text atau alternatif teks adalah deskripsi atau keterangan yang ditambahkan pada sebuah gambar yang berhubungan dengan judul postingan yang mengandung sebuah keyword target.

Apakah Title Text Itu

Sedangkan Title text adalah teks berupa judul yang ditambahkan pada gambar yang mengandung kata kuci utama atau sama dengan judul postingan.

Judul pada gambar blog memberikan keterangan tentang sebuah gambar di pencarian.

Jika kalian mengarahkan kursor pada sebuah gambar yang postingan blogger maka akan muncul keterangan dan itulah judul gambar tersebut meskipun para pengguna jarang memperhatikannya tetapi title text sangat penting bagi penemuan di mesin pencari.

Selanjutnya menuju langkah dan cara berikut bagaimana cara memebuat alt text dan title text di blogger

Cara Membuat / Menambahkan Alt Text dan Title Text Gambar di Blogger

1. Buka dashboard blogger.

2. Siapkan draf postingan yang telah dibuat bisa menggunakan MS word, Notepad++, Colornote di Android atau menulis langsung pada papan postingan Blogspot.

3. Jika postingan sudah siap, maka Kilk Icon Tambah Images atau gambar pada artikel.

4. Pilih nama file yang akan di upload, jika sudah benar maka Klik Pilih.

5. Lakukan pengaturan ukuran gambar agar lebih seo friendly pada pilihan kecil, sedang, besar, sangat besar atau ukuran asli dan jangan lupa sesuaikan ukurannya dengan lebar blog atau website kalian.

6. Tambahkan Alt text dan Title text dan pada images yang di upload pada pengaturan seperti gambar dibawah ini.

cara optimasi gambar pada blog agar seo friendly

7. Tulisakan title text sesuai dengan judul artikel pada gambar atau gunakan keyword yang sering di cari orang pada pencarian google. 

8. Tambahkan Alt text berupa deskripsi yang mengandung kata kunci alternatif yang berhubungan dengan judul gambar.

9. Jangan lupa simpan dan Klik Perbarui atau Simpan.

Jika kalian ingin mengetahui apakah Alt teks dan Title teks sudah benar, maka kalian dapat melakukan cek alt dan title dengan cara Klik pada mode postingan HTML kemudian cari Url gambar yang ditandai dengan awalah Alt text dan Title text seperti gambar dibawah ini.

Cara membuat alt text dan title text di blogspot

Dengan melakukan optimasi gambar blog dengan cara menambahkan Alt text dan Title text akan mempermudah penemuan di pencarian sehingga traffic blog meningkatkan.