Cara Menampilkan dan Menyembunyikan Taskbar Windows 11

Cara menampilkan dan menyembunyikan taskbar windows 11, Cara menampilkan taskbar windows 11, cara menyembunyikan taskbar otomatis windows 11, mengaktifkan dan menonaktifkan sembunyikan taskbar otomatis

Cara menampilkan dan menyembunyikan taskbar Windows 11 adalah panduan dan tips cara menampilkan taskbar Windows 11 serta cara menyembunyikan taskbar windows 11 otomatis.

Disini saya tidak akan menjelaskan apa itu taskbar serta fungsi taskbar yang tentunya kalian sudah mengetahuinya.

Taskbar sendiri berada pada layar desktop dan secara default taskbar Windows 11 berada di bawah dengan posisi di tengah, meskipun demikian kalian juga dapat Memindahkan Taskbar ke Atas dan ke Kiri pada tutorial sebelumnya yang telah Milsmilo Blog berikan panduannya.

Pandangan sebagian pengguna tentang taskbar yang berada pada layar dekstop mempersempit area tampilan layar, namun Windows 11 telah menyematkan pengaturan untuk menampilkan dan menyembunyikan taskbar secara otomatis seperti taskbar Windows 10.

Dengan menyembunyikan taskbar Windows 11 otomatis maka tampilan layar desktop menjadi lebih luas tanpa mengganggu fungsi taskbar terutama saat kalian bermain game.

Dengan mengarahkan kursor dibagian taskbar maka taskbar akan tampil otomatis saat kalian ingin menggunakan taskbar dan akan tersembunyi saat kursor tidak diarahkan pada bagian taskbar.

Menyembunyikan taskbar otomatis dapat dilakukan dengan cara mengaktifkan Automatically hide the taskbar dan untuk menampilkan taskbar di Windows 11 dengan cara menonaktifkan Automatically hide the taskbar.

Inilah langkah-langkah bagaimana cara menyembunyikan taskbar otomatis di Windows 11.

Cara Menyembunyikan Taskbar Windows 11 Otomatis

Cara 1, Menyembunyikan Taskbar Windows 11

1. Pilh Start menu kemudian pilih Setting.

2. Pilih Personalization > pilih Taskbar.

3. Temukan dan pilih pada Taskbar behaviors.

4. Kemudian pilih dan centang Automatically hide the taskbar.

Cara 2. Mengaktifkan Automatically Hide The Taskbar Windows 11

1. Arahkan kursor pada bagian kosong di taskbar.

2. Klik kanan pada mouse, kemudian pilih Taskbar Setting.

3. Pilih Taskbar behaviors.

4. Kemudian centang Automatically hide the taskbar.

Setelah mengaktifkan sembunyikan taskbar otomatis maka taskbar tidak muncul di layar deskop namun jika kursor diarahkan pada taskbar, maka otomatis taskbar akan muncul yaitu hilang dan muncul otomatis.

Langkah selanjutnya adalah kalian dapat menampilkan kembali taskbar yang tersebunyi otomatis, inilah langkah-langkahnya.

Cara Menampilkan Taskbar Windows 11

1. Arahkan kursor di area kosong taskbar kemudian klik kanan pada mouse, selanjutnya pilih Taskbar Setting.

2. Pilih Taskbar behaviors.

3. Untuk menampilkan taskbar Windows 11 kembali maka hilangkan centang atau nonaktifkan pada Automatically hide the taskbar.

4. Hasilnya taskbar akan muncul kembali di layar desktop.

Setelah mengetahui cara menampilkan dan menyembunyikan taskbar Windows 11 maka kalian dapat mengatur taskbar apakah ingin menyembunyikan taskbar otomatis atau menampilkan taskbar Windows 11 di laptop dan PC.